Mata Kuliah: Pendidikan Agama Kristen

Deskripsi MK:

Mata Kuliah Agama Kristen merupakan Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK) yang mengkaji Mata Kuliah Pendidikan Agama Kristen Protestan di perguruan tinggi untuk mahasiswa yang beragama Kristen Protestan. Kepribadian mahasiswa akan menjadi mantap bila mahasiswa sanggup hidup sesuai ajaran Agamanya. Karena itu Mata Kuliah Agama Kristen Protestan menjadi penentu arah kepribadian setiap mahasiswa Kristen Protestan di perguruan Tinggi. Mahasiswa Kristen belajar Pendidikan Agama Kristen Protestan akan mengenal Allah secara benar dan tepat serta ia akan membuka hatinya dan menerima Dia sebagai Tuhan dan Juruselamatnya, serta menjadi penolong, pemimpin, pengajar dan yang menginsafkan kebenaran dan kesalahan. Dengan kebersamaan dengan Allah kita maka kita akan dapat mengalami “Transformasi nilai-nilai kehidupan kekristenan yang dapat mempermantap kepribadian”. Sebagai “Intelektual Kristen” yang mampu mewujudkan nilai-nilai agama sesuai iman dan kebenaran Firman Tuhan dalam hidup yang dihidupinya sebagai Mahasiswa Kristen Protestan.